Firmansyah Harap Generasi Milenial Berperan Cegah Penularan Virus Corona

BANDAR LAMPUNG - Kaum milenial atau generasi muda Bandar Lampung harus lebih peduli dan membantu pemerintah dalam pencegahan penularan Virus Corona (Covid-19). Terlebih, saat ini, Bandar Lampung sudah masuk dalam zona merah pendemi Corona. “Kita sadari jika generasi muda saat ini adalah generasi yang aktif dan suka akan tantangan. Namun demikian, saya mengimbau agar generasi milenial ini dengan segala aktivitasnya dapat berperan aktif dalam pencegahan virus Corona,” kata calon Wali Kota Bandar Lampung Dr (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc, Kamis (30/4/2020). Belajar di rumah dan tetap berada di rumah, lanjut Firmansyah, adalah cara yang paling tepat bagi generasi muda untuk membantu menekan penyebaran virus Corona. Terlebih, teknologi saat ini sangat mendukung pembelajaran daring (dalam jaringan) yang menyiapkan berbagai aplikasi. “Anak-anak muda atau generasi milenial yang notabene adalah mahasiswa dan pelajar bisa tetap berkreativitas dengan belajar di ru...