Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2024

Penyusunan RKPD 2025, Ketapang Jadi Kecamatan Pertama Gelar Musrenbang

Gambar
Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan mulai melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2025. Sesuai jadwal, Kecamatan Ketapang menjadi kecamatan pertama yang menggelar Musrenbang. Kegiatan yang digelar di Lapangan Desa Legundi, dibuka langsung oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Rabu, 24 Januari 2024. Dalam paparannya, Camat Ketapang Rendi Eko Supriyanto menyampaikan 10 usulan yang menjadi prioritas pembangunan yang diharapkan dapat terealisasi di tahun 2025 mendatang. Diantaranya pembangunan ruas jalan, akses gardu induk PLN serta pembangunan jembatan. Dimana, 10 akses yang diusulkan tersebut merupakan jalan atau fasilitas yang terintegrasi dengan desa wisata, minapolitan dan pusat pertanian tahun 2024/2025. “Mungkin inilah yang kami harapkan. Sebagai permintaan anak kepada bapak, sangat banyak yang kami harapkan untuk kemajuan Kecamatan Ke...

LAMSELBupati Lamsel Buka Musrenbang RKPD Tahun 2025 Kecamatan Bakauheni

Gambar
Bakauheni - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengajak masyarakat agar dapat mempersiapkan diri dalam rangka menyambut Bakauheni Harbour City (BHS) sebagai kawasan yang menjadi pusat kegiatan ekonomi, pariwisata, dan budaya. Demikian disampaikan Nanang Ermanto saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2025 di Lapangan Desa Hatta, Kecamatan Bakauheni, Rabu (24/1/2024). Nanang mengatakan, Kecamatan Bakauheni merupakan salah satu lokasi Proyek Strategis Nasional (PSN) yaitu objek wisata terpadu Bakauheni Harbour City (BHC). “Saat ini telah terbangun Menara Siger, Masjid BSI, Krakatau Park, Creative Hub serta UMKM Hub yang diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar,” ujar Nanang. Oleh karena itu, Nanang meminta masyarakat di Kecamatan Bakauheni khususnya, agar dapat mempersiapkan generasi-generasi penerus yang nantinya akan menghadapi dampak perubahan ekonomi dengan...

Dulkahar Gantikan Muhadi Jabat Ketua Dewan Pengawas Perumda Tirta Jasa

Gambar
Kalianda - Perumda Tirta Jasa Lampung Selatan menggelar temu pamit Ketua Dewan Pengawas di Aula Perumda Tirta Jasa setempat, Jumat (19/1/2024). Kegiatan itu juga dihadiri Sekretaris dan Anggota Dewan Pengawas, Direktur Perumda Tirta Jasa beserta jajaran pejabat di lingkungan Perumda Tirta Jasa Kabupaten Lampung Selatan. Direktur Perumda Tirta Jasa Kabupaten Lampung Selatan H. Rudi Apriadi KM, S.Sos mengatakan, acara temu pamit itu sengaja digelar sebagai bentuk penghormatan dan rasa memiliki kepada Ketua Dewan Pengawas yang lama, Muhadi HS, S.Sos., M.M. “Saya ingin teman-teman ini punya sense of belonging terhadap Ketua Dewan Pengawas yang lama. Semoga dengan acara ini kita tetap bisa menyambung tali silaturaahmi dengan beliau,” ujar Rudi sapaan Direktur Perumda Tirta Jasa Kabupaten Lampung Selatan. Rudi menyebut, Ketua Dewan Pengawas merupakan jabatan yang melekat pada Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekobang) Setdakab Lampung Selatan. Dimana, Muhadi yang sebelumnya men...

Selama 2023, Pemkab Lampung Selatan Bedah Rumah Sebanyak 1.098 Unit

Gambar
Kalianda - Selama tahun 2023, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan dibawah kepemimpinan Bupati H. Nanang Ermanto telah melaksanakan program rumah tidak layak huni (RTLH) atau yang lebih dikenal program bedah rumah sebanyak 1.098 unit. Dari jumlah itu, sekitar 702 unit rumah dibantu dari anggaran APBD. Sisanya berasal dari Program Gerakan Sedekah Seribu (GESERBU), Baznas dan CSR dari pihak swasta. Demikian diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Lampung Selatan Thamrin, S.Sos, M.M., saat memimpin upacara bulanan di lingkungan Pemkab Lampung Selatan, yang berlangsung di Lapangan Korpri, Kalianda, Rabu 17 Januari 2024. “Kita patut bersyukur di tahun 2023 lalu ada sekitar 1.098 unit RTLH yang dapat ditangani. Dan alhamdulillah, selama beberapa bulan ini program Geserbu telah membantu 13 rumah tidak layak huni di Kabupaten Lampung Selatan,” ujar Thamrin menyampaikan sambutan bupati. Thamrin berharap, semua program yang baik tersebut dapat terus berjalan karen...

Rumah Roboh Memakan Korban, Bupati H.Nanang Ermanto Datang Berikan Bantuan RTLH Di Rumah Korban

Kalianda - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto terus konsisten dalam berupaya menyelesaikan permasalahan rumah tidak layak huni di Bumi Khagom Mufakat. Sosok pemimpin yang dikenal dengan semangat gotong royong yang tinggi ini kembali menyerahkan bantuan rumah tidak layak huni (RTLH) di wilayah Kecamatan Sidomulyo, Sabtu (13/1/2023) kemarin, dilansir lampungselatankab.go.id. Kali ini, Nanang Ermanto mendatangi kediaman Martingah, warga Dusun V Kampung Baru, Desa Budidaya, Kecamatan Sidomulyo, yang rumahnya roboh akibat angin kencang yang terjadi pukul 04.00 WIB. “Kami dari Pemerintah Daerah datang, memberikan bantuan untuk warga yang membutuhkan. Dana bedah rumah senilai Rp.20 juta ini berasal dari Geserbu (Gerakan Seribu Rupiah) yang memang diperuntukkan untuk membantu warga yang rumahnya roboh atau tidak layak huni dan bantuan sembako serta peralatan rumah tangga,” kata Nanang. Pada kesempatan yang sama, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Dulkahar menyampaikan, masih terdapa...