Penyusunan RKPD 2025, Ketapang Jadi Kecamatan Pertama Gelar Musrenbang
Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan mulai melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2025. Sesuai jadwal, Kecamatan Ketapang menjadi kecamatan pertama yang menggelar Musrenbang. Kegiatan yang digelar di Lapangan Desa Legundi, dibuka langsung oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Rabu, 24 Januari 2024. Dalam paparannya, Camat Ketapang Rendi Eko Supriyanto menyampaikan 10 usulan yang menjadi prioritas pembangunan yang diharapkan dapat terealisasi di tahun 2025 mendatang. Diantaranya pembangunan ruas jalan, akses gardu induk PLN serta pembangunan jembatan. Dimana, 10 akses yang diusulkan tersebut merupakan jalan atau fasilitas yang terintegrasi dengan desa wisata, minapolitan dan pusat pertanian tahun 2024/2025. “Mungkin inilah yang kami harapkan. Sebagai permintaan anak kepada bapak, sangat banyak yang kami harapkan untuk kemajuan Kecamatan Ke...